Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengapa Produk Google semakin Populer ?

Anda termasuk pengguna smartphone android ?, kalau iya pasti anda tahu dong siapa Developer besar dibalik pengembang android itu sendiri. Google, ya itulah dia nama pengembang dan perusahaan berskala International yang berpusat di Montainview California Amerika. Dimana mulai anak kecil sampai kakek nenek jarang yang tidak menedengar kata-kata Google. Pertanyaannya, mengapa google yang semua produknya bisa dibilang gratisan namun begitu populer di dunia ?, yuk cari tahu jawaban ala Dunia Android di bawah ini.

produk google

1. Mesin Pencari.

Coba tebak, mesin pencari apa yang paling anda kenal dan paling sering anda buka di browser untuk menjawab semua pertanyaan anda ?, saya yakin anda pasti bilang google. walau di sisi lain ada yahoo, bing, ask dan lain sebagainya, tentu google menjadi trend utama anda dalam memilih mesin pencari yang menurut kita sangat ideal, cepat dan sangat relevant dalam menelusuri setiap apa yang kita ketik di kotak pencarian. Di mesin pencari google itulah semua produk milik google juga dirayap sedemikian rupa sehingga akun-akun yang terkait dengan google akan mudah dicari seperti perayapan video youtube, facebook, instagram, google plus dan lain sebagainya.

2. Layanan Video Youtube

Dimana anda sering melihat layanan video gratis ?, saya yakin jawaban anda ada pada pada Youtube. Di bawah kepemilikan google, youtube seakan tidak tertandingi lagi kepopulerannya. Apalagi anda yang suka mengunggah video di youtube pastinya anda harus masuk menggunakan akun (email) milik google yaitu gmail. Disitulah google sekali lagi membuat suatu lingkaran yang seakan tidak akan terputus antara satu produk dengan produk lainnya sehingga makin populer.


3. Google Mail

Anda pemilik smartphone android pasti mempunyai akun gmail, karena untuk mengakses, sinkronisasi data server dan akses layanan google play wajib bagi pengguna smartphoen android mengaktifkan satu alamat email sebagai perantaranya tertautnya akun dengan ponsel yang anda miliki. Pemilik ponsel android tidak akan bisa menanam akun utama selain gmail di ponselnya karena semua akun yang terkait nantinya akan ditanyakan pada aplikasi lain yang tertaut dengan akun google seperti aplikasi youtube, google drive, google plus, playstore dan lain sebagainya.

4. Google Play Store

Market paling terkenal dan populer saat ini adalah playstore milik google, gudang ribuan aplikasi baik itu gratisan atau berbayar ada di playstore ddengan kualitas yang baik pula. Karena reputasinya yang selalu baik, playstore seakan sudah menjadi langganan nomor satu bagi pemilik android di seluruh dunia dalam mengunduh dan mengunggah aplikasi yang berkualitas dan aman.

5. Penyimpanan awan ( google drive )

Siapa lagi kalau bukan google kalau tidak suka memberikan yang gratis-gratis, dari sekian banyak yang menawarkan berbagai jenis penyimpanan cloud, si google drive menawarkan secara gratis space sebesar 15GB untuk satu akun bagi penggunanya. Bahkan, bagi para penggila penyimpanan cloud service, banyak yang membuat banyak akun google hanya untuk mendapatkan space 15GB berlipat-lipat. 

6. Google maps, Facebook, Whatsapp, Instagram, Gplus dan lain sebagainya

Aplikasi social media terpopuler dan tebanyak penggunanya masih dipegang oleh google sebagai pemiliknya seperti aplikasi facebook, whatsapp, Instagram maupun google plus. Saya yakin di setiap ponsel android akan salah satu aplikasi yang saya sebutkan diatas. 

Keterkaitan antara satu produk dengan produk lainnya itulah yang menjadi salah satu kunci makin populernya semua layanan google. Jadi anda jadi tahu kan bagaimana google menancapkan pilar-pilar layanannya agar tidak terputus satu dengan lainnya dan salah satunya adalah gadget android yang anda pegang saat ini, di dalamnya ada sistem operasi android milik google dan juga ada beberapa layanan yang terkait seperti akun email ( gmail ), aplikasi facebook yang menggunakan email google, aplikasi whatsapp, google plus, youtube, playstore dan banyak lagi.

Masih banyak beberapa produk google yang membuat google semakin tidak terbendung kepopulerannya saat ini. Dengan berbagai media pemasaran tingkat wahid yang mereka miliki tentunya sangat sulit bagi rivalnya untuk semakin menyaingi si raja Dunia maya tersebut. Pertanyaan yang saya kira agak kontroversial adalah 'siapa yang anti google namun di smartphone-nya masih menggunakan produk google ?'. ..hehe...hanya bercada lohhh